Mengenal Dessert dan Jenis-jenisnya, Dimakan Setelah Sajian Utama!

No comments


Ilustrasi dessert (theguardian.com)

 

Dalam dunia kuliner, pastinya kita sering mendengar istilah dessert.  Dessert merupakan makanan yang disajikan di akhir setelah menu sajian utama atau main course. Jenis makanan ini seringkali disebut juga sebagai makanan pencuci mulut.

Menu dessert yang disajikan di fine dining restaurant biasanya dibuat oleh chef pastry professional yang memang berfokus pada dunia bakery atau dessert di dunia kuliner.

Dessert biasanya berupa hidangan yang fresh, manis atau sedikit asam, dan biasanya memiliki warna yang mencolok agar dapat terlihat menarik. Sebenarnya, apa dessert? dan apa saja jenis-jenis dari dessert? Simak ulasan yang sudah kami rangkum dari sumber artikel Indozone.


Apa Itu Dessert?


Ilustrasi dessert (foodnetwork.com)


Setiap restoran yang ada di dunia biasanya menyajikan satu set menu hidangan mereka terbagi dalam 3 jenis, yang pertama appetizer, kemudian main course, dan terakhir adalah dessert.

Dessert atau makanan penutup adalah menu hidangan yang disajikan di paling akhir dalam satu set susunan menu yang berfungsi sebagai makanan pencuci mulut yang mana untuk menghilangkan kesan dari rasa hidangan terdahulu.

Kata dessert muncul pada abad ke 17 yang berasal dari bahasa Perancis, “desservir”, yang artinya membersihkan meja. Karena pada saat itu, serbet dan sarung meja harus diganti sebelum hidangan terakhir disajikan, yang mana hidangannya berupa buah-buahan.

Awalnya, hidangan dessert hanya berupa buah-buahan segar yang langsung disajikan. Namun, seiring dengan perkembangan zaman dan ilmu kuliner, semakin banyak variasi menu dessert seperti pie, cake, ice cream, dan lain-lain.


Jenis-Jenis Dessert

1.Hot Dessert

Ilustrasi pancake (inspiredtaste.com)


Hot dessert adalah salah satu jenis dessert yang disajikan dalam kondisi panas atau hangat. Biasanya, dessert ini memiliki rentang suhu mencapai 40 sampai 50 derajat celsius.

Beberapa menu hot dessert yang biasa dibuat adalah pie, pancake, crepes, churro atau makanan manis yang terbuat dari telur serta bahan-bahan lain yang dipanggang. Adapun hidangan penutup hangat yang berkuah adalah kolak.

 

2. Cold Dessert

Ilustrasi cold dessert (wikihow.com)

 

Cold dessert adalah makanan pencuci mulut yang dihidangkan dalam kondisi suhu dingin atau kisaran suhu 10 sampai 15 derajat celcius. Karna hidangan ini disantap dalam keadaan dingin, hidangan ini cocok untuk menyegarkan mulut setelah memakan makanan yang panas atau pedas.

Contoh dari hidangan cold dessert adalah custard, jelly, pudding, aneka buah-buahan atau salad buah, dan masih banyak lagi.

 

3. Frozen Dessert

Ilustrasi frozen dessert (woolworths.com)

Frozen dessert adalah salah satu jenis menu dessert yang disajikan dalam keadaan beku. Karena dessert ini disajikan dalam kondisi beku atau dingin, hidangan ini sangat cocok untuk menyegarkan mulut.

Contoh dari hidangan frozen dessert adalah es krim, sorbet, atau smoothie yang biasa dibuat menggunakan beragam macam variasi buah-buahan.

Itulah penjelasan mengenai dessert dan beberapa jenis dessert yang dapat kamu pilih sebagai hidangan penutup setelah memakan hidangan utama.

Wisata Monumen Kapal Selam Surabaya

No comments

 


Monumen Kapal Selam atau yang biasa disingkat dengan Monkasel.  Berlokasi di tepi Kali Mas, di pusat kota Surabaya. Letaknya tepat berada di sebelah Plaza Surabaya yaitu berada di Jalan Pemuda No 39, Surabaya, Jawa Timur.

 

Sebagai pecinta wisata museum, tentu saja saya dan suami tidak melewatkan wisata yang satu ini ketika berkunjung ke kota Surabaya. Terlebih saat itu kami memang sedang menginap di hotel Lifestyle yang mana letaknya sangat dekat sekali dengan monumen kapal Selam.

 

Setelah Check In di hotel, kami segera keluar kamar untuk mencari makan siang di Plaza Surabaya. Setelah kenyang makan, keliling sebentar plaza lalu dilanjutkan berwisata di monumen kapal selam yang memang sudah menjadi tujuan awal kami disana.

 

Sejarah Monumen Kapal Selam 



 

Monumen kapal selam ini diresmikan pada tanggal 17 Juni 1998 oleh Kepala Staf TNI Angkatan Laut, Laksamana TNI Arief Kushariadi. Monumen Kapal Selam (Monkasel) merupakan sebuah Monumen Kapal Selam terbesar di kawasan Asia. Bedanya dengan monument atau museum yang lain adalah monument ini asli menggunakan kapal selam yaitu KRI Pasopati 410 dari Satuan Kapal Selam Armada RI Kawasan Timur (Satselarmatim).

 

Kapal selam ini merupakan satu diantara armada Angkatan Laut Republik Indonesia buatan Uni Soviet pada tahun 1952 dengan type Whiskey Class. Kapal ini sempat turut bertindak dalam Pertempuran Laut Aru mengenai Irian Barat dengan Belanda.

Pemindahan kapal ini ke Surabaya ternyata bukan perkara mudah. KRI Pasopati harus dipotong menjadi 16 bagian dan selanjutnya dibawa ke area Monkasel kemudian dirakit kembali menjadi sebuah monumen.

 

Di dalam kapal selam ini terbagi menjadi 7 ruangan diantaranya: Ruangan torpedo haluan yang di kompliti dengan 4 peluncur torpedo, Ruangan periskop yang berfunsi jadi Pusat Info tempur, Ruangan Tinggal Perwira, Ruangan ABK (Anak Buah Kapal), Ruangan torpedo buritan, Ruangan listrik dan Ruangan diesel.

 


Syarat kunjungan ke Monkasel:  

1. Sudah vaksin minimal dosis 1.

2. Sebelum masuk ke area, wajib scan QR Code di aplikasi PeduliLindungi.

3. Menggunakan masker.

4. Anak usia 12 tahun ke bawah boleh berkunjung jika pendamping sudah vaksin.

Jam Buka Monumen Kapal Selam Surabaya

Objek wisata Monumen kapal Selam dibuka untuk umum setiap harinya. Biasanya pada hari senin-jumat : buka mulai jam 08.00 sampai jam 20.00 WIB. Dengan jam operasional yang panjang, kita sebagai pengunjung dapat menikmati objek wisata ini dari pagi hingga malam.

Di Monumen Kapal Selam juga terdapat berbagai fasilitas, antara lain, kita bisa menonton film di Video Rama yang menyajikan sejarah kapal selam di Indonesia, dan ditayangkan setiap satu jam sekali ataupun menikmati sajian musik di panggung terbuka pada hari sabtu dan minggu.

 

Sedangkan di pinggir Kali Mas yang juga masih di dalam area monumen kita bisa berolahraga di jogging track yang disediakan selain itu terdapat pula kios makanan yang menyediakan berbagai macam masakan. Ada pula taman bermain buat anak-anak menikmati sore hari yang membahagiakan bersama keluarga.

Kesan selama berkunjung ke Monumen Kapal Selam.


Untuk masuk ke dalam Monumen Kapal Selam. Kita harus membayar tiket sebesar Rp 15.000 per orang. Sangat terjangkau oleh masyarakat menurutku karena di monumen kapal selam ini sangat banyak sekali pengetahuan yang didapat baik anak-anak maupun kita sebagai orang dewasa.

Sebelum masuk ke dalam monument kapal selam, kami  disambut oleh mbak-mbak pemandu wisata ramah yang menggunakan seragam pelayar putih biru. Tetapi jangan salah, seragam ini biasa hanya digunakan pada hari Selasa, Rabu dan Sabtu.

yang harus dilakukan sebelum berkunjung ke dalam Monumen Kapal Selam adalah mengisi perut dengan tingkat kekenyangan yang sedang. Lalu minum, bawa botol kecil air mineral masih oke, asal tidak es yang takutnya akan tumpah dan membuat keadaan menjadi basah. Karena, walaupun hanya mengelilingi kapal selam, bagi yang tak terbiasa berjalan kaki akan terasa lumayan lelah.

Apakah nanti kalau berkunjung ke kota Surabaya akan berkunjung lagi ke monumen kapal selam? Sudah pasti jawaban saya iya. Mungkin akan ditambahi dengan wisata menarik yang direkomendasikan salah satu kakak lifestyle blogger cantik ini.

 

 

5 Wisata Nuansa Cappadocia di Indonesia, Tidak Perlu Jauh-jauh Ke Turki

No comments

 



Sobat Traveling, pasti suka banget dengan Cappadocia kan? nuansanya terasa romantic banget ya. Tapi, sayangnya mau berwisata ke Turki lumayan menguras dompet ya. 

Inilah 5 wisata nuansa Cappadocia dapat Anda nikmati di Indonesia tanpa harus jauh-jauh datang ke Turki. Kota tersebut memang menjadi salah satu tempat wisata yang memikat hati banyak orang di berbagai belahan dunia. Terutama, setelah viral oleh salah satu serial drama.

Di sana Anda dapat naik ke balon udara dan menikmati indahnya pemandangan dari ketinggian. Jadi, suasana relief alam di negara Turki bisa dinikmati dan difoto untuk diunggah ke sosial media. Tentu saja pengalaman tersebut Menjadi Kenangan yang tidak terlupakan bukan?.

Akan tetapi, sekarang ini Anda juga bisa menikmati indahnya wisata cappadocia bahkan di Indonesia. Ada beberapa destinasi yang menyajikan suasana ala kota tersebut di dalam negeri, seperti berikut ini:

Kawasan Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru (TNBTS), Jawa Timur


Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru (TNBTS) bekerjasama dengan salah satu perusahaan swasta yaitu fly tours dalam menyediakan transportasi pariwisata udara. 

Anda bisa naik balon udara dan menikmati keindahan pemandangan gunung Bromo, Bukit Teletubbies, Gunung Semeru, Gunung Batok, dan lain-lain. Selain bisa naik balon udara, para wisatawan juga bisa menikmati pertunjukan balon udara. Pemandangan ya terasa sangat indah lho di Taman Nasional Gunung Bromo Tengger Semeru (TNBTS) ini. Apalagi jika bisa berwisata bersama keluarga tercinta, lengkap rasanya kebahagiaan.

 

Kawasan Wisata Sari Ater Hotels Resort

Tempat wisata ala Cappadocia lainnya yaitu berada di Kawasan wisata Sari Ater Hotels Resort. 

Wahana hot air balloon Indonesia ini dapat dilakukan di pagi hari. Para pengunjung Kawasan wisata Sari Ater Hotels Resort. akan dimanjakan dengan indahnya pemandangan bukit hijau serta sejuknya udara pegunungan. Anda akan dibawa berwisata di udara selama 15 menit. Benar-benar Menjadi pengalaman yang indah bukan?

 

Kawasan Wisata Taman Mini Indonesia Indah


Kawasan Wisata Taman Mini Indonesia Indah (TMII) juga memiliki nuansa wisata layaknya Cappadocia. Bahkan ternyata, wisata balon udara ini telah ada sejak tahun 2012. 

Para pengunjung hanya perlu mengeluarkan biaya Rp100.000-120.000 untuk dewasa, dan Rp80.000 untuk anak-anak untuk menikmati balon udara dengan ketinggian 150 m selama 15 menit.

 

Kawasan Resort Tanah Gajah

Tempat wisata yang berada di Bali ini juga menawarkan suasana layaknya di kota Cappadocia, Turki. 

Di kawasan Resort Tanah Gajah ini terdapat wahana untuk naik balon udara di pagi atau sore hari dengan ketinggian 50 m. Dengan durasi waktunya yaitu 10 menit dan waktu balon terbang biasanya dilakukan selama 7 kali dalam sehari. Para wisatawan disini bisa menikmati wisata ini dengan harga mulai Rp 1,2 juta-2,1 juta.

Harganya memang terbilang agak mahal ya, Namun sensasi balon terbangnya ini beneran fantastic sehingga selalu mampu Untuk membuat para wisatawan tergoda Untuk mencobanya.

 

The Lodge Maribaya, Bandung

Di Bandung, juga ada wisata naik balon udara bernama The Lodge yang tidak untuk diterbangkan. Balon tersebut hanya digunakan sebagai spot atau lokasi objek foto untuk para pengunjung saja. Meskipun tidak terbang, foto balon udaranya cocok dan estetik ditampilkan di sosial media Anda.

 

Sejumlah objek wisata Cappadocia di atas tentunya akan membuat pengalaman naik balon udara jadi berkesan tanpa harus jauh-jauh datang ke negara Turki. Ditambah sudut pemilihan kamera yang bagus, maka akan terlihat lebih cantik.


Sudah capek-capek berwisata balon udara ala-ala Cappadocia sekarang waktunya berwisata kuliner dong ya.  Ada salah satu recomendasi sahabat Saya kak SHYNTAKO 

Kalau sedang berkunjung ke sushitei ada beberapa menu yang recomended kalau sedang wiskul sushitei Dan Saya seneng banget dong recomendasinya ini beneran enak banget, perut kenyang, makan Enak, saatnya Kita pulang ke rumah